Sebutkan contoh sungai yang digunakan sebagai sarana transportasi di Indonesia
Jawaban
Sungai yang digunakan sebagai sarana transportasi di Indonesia
- Sungai Siak = Riau
- Sungai Mahakam = Kalimantan Timur
- Sungai Indragiri = Riau
- Sungai Musi = Sumatera Selatan
- Sungai Lematang = Sumatera Selatan
- Sungai Kapuas = Kalimantan Barat
- Sungai Barito = Kalimantan Tengah
- Sungai Memberamo = Papua
- Sungai Batang Hari = Sumatera Barat
Pembahasan
Sungai merupakan aliran yang besar, terbentuk karena proses alam dan memiliki berbagai manfaat. Adapun pemanfaatan sungai di Indonesia disesuaikan dengan keadaan geografis daerahnya. Salah satu sungai yang dimanfaatkan sebagai sarana transportasi utama di Indonesia, yaitu Sungai Mahakam.
Sungai di Pulau Jawa tidak lagi dimanfaatkan sebagai sarana transportasi karena transportasi darat telah berkembang. Berbeda halnya dengan sungai di Pulau Sumatera, Pulau Kalimantan, dan pulau lainnya di mana sungai merupakan sarana transportasi utama.